Sekolah

Sekolah adalah tempat dimana kita bisa belajar dan membagi ilmu dengan orang lain. Tempat yang terindah bagi orang yang pernah bersekolah, tempat kita mendapatkan pengetahuan yang sangat berguna untuk kehidupan kita, lewat tempat ini kita bisa membaca, bermain, mendapatkan teman, belajar dan hal-hal yang menarik untuk kehidupan siapapun.
Sekolah tempat kita membagi dan menceritakan pengetahuan serta pengalaman hidup kita pada orang lain untuk dipelajari dan di mamfaatkan bagi kehidupan orang lain. Bayangkan jika kita hidup tanpa sekolah semua akan susah dan sulit karena kita akan belajar sendiri-sendiri tanpa bantuan pengetahuan dan pengalaman orang lain, susah bukan.
Namun dalam perkembangannya sekolah mulai kabur dari bahasa ilmu pengetahuan, agama bahkan kemanusiaan. Pernahkah kita bertanya apa sebabnya, tak lain karena sekolah yang menawarkan pendidikan menggunakan sistim yang salah pada semestinya yaitu sekolah tidak dijadikan sebagai tempat beribadah dengan sepatutnya, dan sistem pendidikan kita di Indonesia rata-rata menganut kurikulum barat yang setuju atau tidak setuju tidak mampu membuat manusia menjadi manusia, apa lagi lebih baik. Indonesia terlalu pintar untuk memberikan setandar bagi rata-rata kemampuan kita.

Comments

Popular posts from this blog

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN NHT

SOAL MIDDLE SEMESTER SMK NW TEMBENG PUTIK 2013/2014

Kata Hati